Februari 2024, Tingkat Pengangguran Terbuka (TPT) di Provinsi Bengkulu Sebesar 3,17 persen. - Badan Pusat Statistik Kabupaten Kepahiang

Kunjungi Pelayanan Statistik Terpadu BPS Kabupaten Kepahiang Komplek Perkantoran Pemda Desa Pelangkian, Setiap Hari Kerja Senin - Jumat Pukul 08.00 WIB s.d. 15.30 WIB || Data Mencerdaskan Bangsa ||

Februari 2024, Tingkat Pengangguran Terbuka (TPT) di Provinsi Bengkulu Sebesar 3,17 persen.

Tanggal Rilis : 6 Mei 2024
Ukuran File : 0.93 MB

Abstraksi

  • Jumlah angkatan kerja Provinsi Bengkulu pada Februari 2024 sebanyak 1.116.138 orang, turun  14.035  orang  dibandingkan  Februari  2023.  Tingkat  Partisipasi  Angkatan  Kerja (TPAK) turun sebesar 1,79 persen poin.
  • Penduduk yang bekerja sebanyak 1.080.744 orang, mengalami penurunan sebanyak 13.109 orang dibandingkan Februari 2023. Lapangan pekerjaan yang mengalami peningkatan persentase terbesar dibandingkan Februari 2023 adalah Sektor Pertanian, Kehutanan, Perikanan (1,88 persen poin). Sementara sektor yang mengalami penurunan terbesar, yaitu Sektor Perdagangan Besar dan Eceran (3,15 persen poin).
  • Sebanyak 697.181 orang (64,51 persen) bekerja pada kegiatan informal, turun sebesar 5,47 persen poin dibandingkan Februari 2023.
  • Tingkat  pengangguran  terbuka  (TPT)  Februari  2024  sebesar  3,17  persen,  turun  0,04 persen poin dibandingkan Februari 2023.
  • Persentase pekerja setengah penganggur naik sebesar 0,80 persen poin, dan persentase pekerja paruh waktu naik sebesar 1,63 persen poin dibandingkan Februari 2023.
  • Badan Pusat Statistik

    Badan Pusat Statistik

    Badan Pusat Statistik Kabupaten Kepahiang (Statistics of Kepahiang Regency)Komplek Perkantoran Pemda Kepahiang

    Desa Pelangkian

    Kab. KepahiangTelp: 0732-3930009

    email : bps1708@bps.go.id

    Fax:-

    logo_footer

    Tentang Kami

    Manual

    S&K

    Daftar Tautan

    Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik